Rabu, 05 Desember 2012

Hasil UN 2010 SMA Sw.Inti Nusantara T.Tinggi

Pada tanggal 26 April 2010 Pengumuman hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat telah dilaksanakan tepat pada pukul 15.00 Wib di masing-masing sekolah penyelenggara UN.
Berdasarkan data Dinas Pendidikan Kota Tebing Tinggi Persentase Kelulusan Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2009/2010 sebesar 97,09% sementara Tahun Pelajaran
2008/2009 sebesar 97,11%. Mengalami penurunan 0,02%.
Untuk Tingkat SMA Swasta dan Negeri di Kota Tebing Tinggi dari 16 sekolah, hanya 3 sekolah yang lulus 100% (1 Negeri dan 2 Swasta). Jumlah peserta UN SMA yang ikut yakni 2.303 dan lulus 2.236 atau sekitar 67 orang (2.91 %) yang tidak lulus.
SMA Swasta Inti Nusantara T.Tinggi adalah salah satu sekolah yang memiliki tingkat kelulusan 100%. Hal ini dapat diraih oleh para siswa karena mereka telah dibekali dengan pelajaran tambahan di sore hari yang dibina langsung oleh guru-guru pengampu mata pelajaran UN SMA Sw. Inti Nusantara.Siswa juga mengikuti berbagai try out dari beberapa bimbingan belajar yang ada di Tebing Tinggi dan Medan serta Pra UN yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kota Tebing Tinggi.
Sejak berdirinya SMA Sw. Inti Nusantara pada tahun 2004 sudah meluluskan 4 angkatan dengan tingkat kelulusan 100%. Walaupun masih tergolong sekolah baru, SMA Sw Inti Nusantara mampu menunjukkan kredibilitasnya sebagai sekolah yang bertekad untuk menamatkan siswanya dengan bekal ilmu dan pengetahuan serta teknologi informasi. Berbagai prestasi telah diperoleh para siswa/i di tingkat kota ataupun provinsi. Setiap tahunnya juga siswa berhasil lolos menjadi Paskibraka.
Dengan kelulusan 100% ini, orang tua / wali para siswa pada saat pengumuman hasil UN yang dilaksanakan di Ruang Master Room Perguruan Inti Nusantara Tebing Tinggi sangat antusias dan bangga menyekolahkan anaknya di Perguruan Inti Nusantara. Dari sekian banyak orang tua siswa menyekolahkan anaknya abang beradik di PG-TK-SD-SMP-SMA Perguruan Inti Nusantara. Bahkan beberapa orangtua bangga karena mengetahui bahwa tamatan SMA Sw. Inti Nusantara mampu menembus Perguruan Tinggi Negeri Ternama yakni USU bahkan UI (Universitas Indonesia).
Para siswa/i Perguruan Inti Nusantara berhasil meraih prestasi tersebut juga dikarenakan program-program sekolah yang diberikan yayasan kepada para siswa untuk berprestasi. Salah satunya adalah program Beasiswa dari Yayasan berupa Potongan Uang Sekolah sampai 50% bagi siswa yang mendapatkan juara di kelas. Di samping itu sarana-prasarananya yang lengkap dan sesuai untuk mendukung kegiatan kurikuler dan ekstrakurikuler siswa. Dan untuk semua penggunaan fasilitas bagi siswa dari sarana Internet Bebas hingga Fasilitas Kolam Renang.
Semoga dengan kepercayaan masyarakat yang semakin tinggi, Perguruan Inti Nusantara bisa menjadi Perguruan yang ternama di Tebing Tinggi serta exist dan mampu bersaing di Tingkat Nasional bahkan Internasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar